Tingkatkan Kemampuan Dengan Praktek Food and Beverage Product

Pagelaran – Dalam upaya meningkatkan kemampuan siswa siswi SMK YADIKA Pagelaran jurusan Akomodasi Perhotelan (AP) megadakan praktek Food and Beverage Product. Praktek Food and Beverage Product yang di lakukan di Laboratorium Akomodasi Perhotelan tersebut di ikuti oleh siswa kelas XI.

Food and Beverage Product adalah mengelola makanan mulai dari makanan pembuka sampai makanan penutup. Makanan dan minuman yang di sajikan dalam praktek tersebut yakni Chiken gorden blue, fruit salad, es cream durian dan berbagai menu lainya.

Kepala jurusan Akomodasi Perhotelan SMK YADIKA Pagelaran Reni Yulastri menjelaskan bahwa tujuan praktek Food and Beverage Product tersebut adalah untuk meningkatkat kemampuan siswa dalam pelayanan kususnya pelayanan makanan dan minuman.

Praktek Food and Beverage Product yang sudah dilakukan kesekian kalinya oleh Jurusan Akomodasi Perhotelan tersebut merupakan bentuk pemebelajran secara langsung atau penerapan langsung dari teori yang sudah di berikan selama ini oleh dewan guru.

Felicia Agatha yang merupakan salah satu siswi kelas XI AP mengaku sangat senang dengan diadakannya praktek tersebut. “Saya senang dengan adanya praktek ini karena dengan praktek ini saya dan teman teman yang lain bisa mengetahui cara memasak menu menunya tadi dan bisa praktek cara penyajian serta pelayanan memberikan makanan yang baik dan benar kepada para tamu”.

Food and Beverage product yang merupakan bagian tak terpisahkan dari Food and Beverage departemen yang di dunia Perhotelan sangat penting karena Food and Beverage departemen mengurus dan bertanggung jawab penuh terhadap kebutuhan pelayanan makanan dan minuman serta kebutuhan lainya terkait dari para tamu yang tinggal maupun tidak tinggal di hotel.

Andriadi Librilian
Juru Kamera Heri Cahyono

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *