
Dalam rangka menyemarakkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 77 Tahun, SMK Yadika Pagelaran menggelar jalan sehat bertabur doorprize dengan hadiah utama satu unit sepedah yang diikuti oleh anak dari berbagai sekolah yang dilaksanakan di Halaman SMK Yadika Pagelaran, Selasa 16 Agustus 2022
Panitia juga mengadakan panggung hiburan yang diisi dengan modern dance guna membangkitkan semangat para peserta. Jalan sehat yang dimulai dari Halaman SMK Yadika Pagelaran dibuka langsung oleh kepala sekolah bapak Komang Suwardana, jalan sehat dengan berjalan santai mengelilingi jalan arah menuju bendungan way sekampung dan finish kembali di Halaman SMK Yadika Pagelaran.
Dikesempatan yang sama salah satu peserta jalan sehat bernama Melinda dari SDN 1 Bumi Ratu yang beruntung mendapatkan hadiah utama 1 unit sepeda. anak beralamat di Bumi Ratu ini sangat senang dan terkejut bisa mendapatkan hadiah utama.
by: juwitaayucahyani